Apakah Anda termasuk yang sedang mencari TV berlangganan terbaik untuk hiburan dirumah, jika iya maka ada baiknya untuk memperhatikan ulasan berikut ini. Bicara TV berlangganan setidaknya bisa di bagi menjadi 3 jenis yaitu TV Berlangganan (Pay TV), Parabola TV Voucher dan Parabola Bebas Iuran.
TV Berlangganan ( Pay TV )
Kita bahas yang pertama, yaitu TV berlangganan (Pay TV) yang saat ini masih aktif dan mengudara di Indonesia. TV Berlangganan adalah TV berbayar yang secara nama artinya berlangganan atau membayar iuran setiap bulan. Beberapa TV Berlangganan sudah menghilang karena ketat nya bisnis dan persaingan TV berlangganan. berikut yang masih eksis diantaranya:
MNC Vision
Pelopor TV Berlangganan di Indonesia adalah MNC Vision dari PT MNC sky Vision yang sudah berdiri sejak tahun 1988. MNC Vision memiliki tiga jenis TV berlangganan yaitu Indovision, Oke Vision dan Top TV. Yang membedakan dari ketiga jenis tv berbayar tadi adalah daftar channel yang di dapat dan harga paket iuran bulanan ; Top TV memiliki sedikit daftar channel, lalu berikutnya Oke Vision memiliki kelebihan channel movies dan hiburan. Sedangkan yang paling lengkap semua channel ada di Indovision.
Big Tv
BiG Tv merupakan penyedia jasa televisi berbayar yang diresmikan mengudara pada 9 September 2013, dioperasikan oleh PT. Indonesia Media Televisi dan merupakan anak perusahaan oleh Lippo Group.
Tv stasiun penyiaran berbayar ini berdiri pada bulan september 2013 oleh PT Indonesia Media Televisi dari anak perusahaan Lippo Grup.
IndiHOME
Indonesia Digital HOME (disingkat IndiHOME) adalah salah satu produk layanan dari PT Telekomunikasi Indonesia berupa paket layanan komunikasi dan data seperti telepon rumah (voice), internet (Internet on Fiber atau High Speed Internet), dan layanan televisi interaktif (USee TV Cable, IP TV) Karena penawaran inilah Telkom memberi label IndiHOME sebagai tiga layanan dalam satu paket (3-in-1) karena selain internet, pelanggan juga mendapatkan tayangan TV berbayar dan saluran telepon
First Media
First Media menyediakan jasa layanan internet pita lebar, televisi kabel, dan komunikasi data, yang secara keseluruhan diperkenalkan sebagai “Triple Play”. First Media merupakan anak perusahaan Lippo Group. Produk First Media disebut Triple Play, yang merupakan layanan berbasiskan teknologi pita lebar digital mencakup jasa akses internet berkecepatan tinggi tanpa batasan yang selalu menyala (FastNet), TV kabel digital (HomeCable), dan komunikasi data berkecepatan tinggi dan berkapasitas besar untuk aplikasi bisnis dan komersial.
Nextmedia
Nexmedia merupakan operator televisi berlangganan yang dipersembahkan oleh Grup Emtek, pengelola tayangan hiburan yang telah berpengalaman bertahun-tahun menemani keluarga Indonesia melalui SCTV, Indosiar dan O’Channel. Nextmedia hadirkan Hiburan Praktis Tanpa Parabola, Gaya baru untuk menghibur keluarga Anda dengan penawaran terbaik. Mudah dipasang semudah 1 -2 -3, dan cukup pakai antena TV biasa. Nexmedia menyajikan tayangan pilihan terbaik dan hiburan, edukasi hingga informasi.
Transvision
Transvision (sebelumnya dikenal sebagai TelkomVision dan YesTV) adalah perusahaan Trans Corp yang bergerak di bidang layanan televisi berlangganan dengan kantor pusat yang berada di Jakarta, Indonesia. Mulai 2016 Transvision sepenuhnya bersiaran menggunakan satelit baru Measat 3B.
Itulah TV Berlangganan yang masih aktif dan mengudara di Indonesia, selanjutnya nanti kita bahas Parabola TV Voucher, tetap di Pesona Parabola.